Bupati Tulungagung Pimpin Apel Perdana Pasca Pelantikan

Tulungagung1393 Dilihat

LensaTulungagung.com – Pimpin Apel Perdana pasca pelantikan, Bupati Tulungagung Gatut Sunu Wibowo, didampingi Wakil Bupati Ahmad Baharudin, tekankan pentingnya keselarasan program antara daerah dan pusat.

Hal tersebut merupakan salah satu yang didapatkannya sesuai arahan Presiden Prabowo Subianto selama retreat di Magelang.

“Oleh sebab itu, kita sampaikan kepada Kepala OPD dan ASN di lingkup Pemkab Tulungagung, agar memastikan terciptanya keselarasan program antara daerah dan pusat. kita harus tegak lurus dengan pemerintah pusat,” ucapnya saat diwawancarai awak media usai Apel.

Sementara itu terkait PAD Tulungagung yang masih kurang, Pria yang akrab disapa dengan nama panggilan GS ini menjelaskan bahwa, selama 100 hari pertama pelaksanaan pemerintahan, pihaknya akan fokus pada perbaikan infrastruktur yang bisa menopang peningkatan PAD, terutama dari sektor pariwisata.

“Soal PAD yang minus, ini tugas kita semua. Setelah pilkada selesai, kita siap memajukan Tulungagung. Sektor yang mau digenjot, terutama jalan, infrastruktur, dan peningkatan PAD,” terang GS.

“Bidang yang mau dimaksimalkan terutama pariwisata dan sektor lain seperti parkir berlangganan juga berpotensi menambah PAD,” ujarnya.

Menurutnya, jika pada tahun 2023 lalu saat terakhir kali diterapkan sistem parkir berlangganan, PAD dari sektor parkir berlangganan bisa mencapai Rp 9 miliar pertahun, bukan tidak mungkin dengan melihat aturan hukum yang ada dan selama tidak melanggar aturan yang ada, pihaknya akan kembali menerapkan kebijakan serupa yang diprediksikan dengan penerapan kebijakan serupa, PAD dari sektor parkir berlangganan di tahun mendatang bisa mencapai Rp 10 hingga 12 milliar.

“Asal tidak menabrak aturan yang ada lo ya. Apalagi pertumbuhan kendaraan setiap tahun kan terus bertambah,” pungkasnya. (Agus)

banner 336x280
Baca Juga:  Bupati Tulungagung Buka Pasar Murah dan Bazar Ramadhan 1446 H

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *